Frank James Lampard merupakan seorang kelahiran Romfor 20 Juni 1978. lampard mengawali karir nya di West Ham United, tempat di mana ayahnya bekerja sebagai asisten pelatih. Pada bulan Juli 1994, ia bergabung dengan tim yunior West Ham. Ia menandatangani kontrak profesional pertamanya pada 1 Juli 1995. Pada bulan Oktober 1995, Lampard bergabung ke Swansea City sebagai pemain pinjaman. Debut Lampard bersama West Ham United terjadi pada tanggal 31 Januari 1996.
Lampard bergabung dengan Chelsea dengan nilai transfer £11 juta, pada tanggal 15 Mei 2001. Lampard mengawali musim 2003-04 dengan mengesankan, ia terpilih menjadi Pemain Barclays Bulan Ini pada bulan September 2003dan Pemain Pilihan Penggemar PFA sebulan kemudian. Musim 2004-05 merupakan musim tersukses dalam sejarah Chelsea, dan Lampard ikut andil di dalamnya. Ia bermain di seluruh pertandingan dalam Liga Primer Inggris dan berhasil mencetak 13 gol (dari 19 gol yang berhasil dicetaknya selama musim itu). Ia bermain luar biasa sebagai seorang gelandang dengan membantu Chelsea meraih juara Liga Primer Inggris kembali setelah puasa selama setengah abad dengan selisih 12 poin dari peringkat kedua.
Lampard berhasil meraih gelar Liga Champions pertamanya bersama Chelsea setelah menang adu penalti melawan Bayern Munchen di Allianz Arena pada tahun 2011-2012. Lampard meraih gelar individual sebagai top skorer chelsea sepanjang masa setelah berhasil melewati rekor Bobby Tamblingdengan 202 gol. Lampard berhasil memecahkan rekor Tambling setelah memberikan dua gol kemenangan bagi chelsea saat melawan Aston Villa.
Pada 24 Juli 2014 Lampard, sebagai pemain bebas transfer, bergabung New York City FC dengan kontrak dua tahun setelah dilepas oleh Chelsea, klub yang telah ia bela selama 13 tahun. Manchester City mengumumkan pada 3 Agustus 2014 bahwa Lampard akan bergabung dengan klub pada kesepakatan pinjaman enam bulan yang berakhir pada bulan Januari 2015. setelah kembali ke New York City setelah masa pinjaman dari Manchester City usai tidak lama Lampard mengumumkan gantung separu pada tahun 2017. setelah pensiun Lampard kembali ke lapangan hijau sebai pelatih Derby County untuk musim 2018-2019, pertama kalinya sebagai pelatih lampard sudah menuang kesuksesan dimana berhasil mengantarkan Derby County ke babak Play-off untuk naik ke liga premier Inggris walaupun kalah tetapi pencapaian tersebut bagi pelatih baru terbilang cukup sukses.
Setelahnya pada 4 Juli 2019, lampard resmi ditunjuk sebagai pelatih chelsea dengan kontrak selama 3 tahun, dipercayanya Lampard sebagai pelatih chelsea yaitu selain pencaian yang dia raih dia merupakan legenda chelesa dengan kepribadian yang gigih dan tidak mau menyerah. #THETRUELAGEND
Tidak ada komentar:
Posting Komentar